Lokasi | |
Tentang | @karnaval |
Keterangan | @karnaval merupakan program eksplorasi potensi Sanggar Anak Akar yang diselenggarakan secara berkala, setiap ulang tahun Sanggar Anak Akar pada bulan November. Pada event ini Sanggar Anak Akar mengundang seluruh pihak yang telah i menyatakan komitmennya untuk mendukung pengembangan gerakan pendidikan alternatif, khususnya penyelenggaraan Sekolah Otonom Sanggar Anak Akar. @karnaval17 merupakan program terbuka (public event) yang secara khusus diselenggarakan bertepatan dengan momen syukur atas anugerah 17 tahun usia Sanggar Anak Akar. Seperti @karnaval sebelumnya, event kali ini pun Sanggar bermaksud mengundang seluruh pihak baik individu, kelompok, organisasi, institusi maupun perusahaan yang selama ini menjadi partner kerja maupun pendukung keberadaan Sanggar Anak Akar... |
Misi | 1. Mengungkapkan rasa syukur atas berkah ulang tahun ke-17 Sanggar Anak Akar. 2. Memperingati Hari Anak Internasional. 3. Mempertemukan dan menguatkan seluruh pihak yang telah mendukung keberadaan Sanggar Anak Akar sebagai bagian dari gerakan kemandirian untuk perubahan. 4. Eksplorasi potensi dan eksposisi karya Sanggar Anak Akar sebagai wujud pertanggungjawaban publik. |
Produk | Kegiatan 1. Pameran Pameran beragam karya terdiri dari beberapa kategori yang keseluruhannya menunjukkan dukungan dan keterlibatan pada upaya kemandirian masyarakat dalam melakukan perubahan untuk lingkungan dan pendidikan anak. • Pameran Karya Sanggar Anak Akar o Pameran ini akan menyuguhkan artefak atau dokumen yang menunjukkan perjalanan perkembangan Sanggar Anak Akar selama 17 tahun dan karya anak atau output material dari proses pendidikan yang berlangsung di Sanggar Anak Akar. • Pameran Karya Organisasi Swadaya o Peserta pameran dalam kategori ini adalah kelompok social entrepreneur atau organisasi atau lembaga masyarakat yang telah mengupayakan berbagai bentuk usaha mandiri untuk memenuhi kebutuhan keberlangsungan organisasi dalam mewujudkan misi perubahan masyarakat secara umum dan perubahan lingkungan/kehidupan anak secara khusus. • Pameran CSR o Ruang pameran CSR diperuntukkan bagi perusahaan yang secara nyata telah menunjukkan komitmen dukungannya pada upaya kemandirian Sanggar Anak Akar dalam dalam mewujudkan misinya mengembangkan model alternatif pendidikan untuk anak. 2. Penerbitan Buku • “Sanggar Anak Akar Di Mata Media” berisi kumpulan liputan berita dan feature tentang Sanggar Anak Akar karya jurnalis dari berbagai media yang dilengkapi Bab Pendahuluan dari seorang profesional yang telah mengenal Sanggar Anak Akar dengan baik dan Kata Pengantar dari Seno Gumiro Adjidarmo. • “Aku Belajar Menjadi Diri Sendiri” berisi kumpulan berbagai tulisan pengalaman anak-anak dalam menjalani proses belajar di Sanggar Anak Akar dengan Bab Pendahuluan dari Rektor Sekosa dan Kata Pengantar dari Prof. Melani Budianta. • “Dari Akar kami Tumbuh” potret perjalanan proses belajar di Sanggar Anak akar. Ditulis oleh para alumni sebagai aktor-aktor perubahan. 3. Diskusi Panel “Gerakan Kemandirian Masyarakat Menuju Perubahan” (Social entrepreneur Movement). • Diskusi panel ini bertujuan memberikan wawasan yang lebih komprehensif tentang kewirausahaan sosial sebagai mode gerakan kemandirian dan ketahanan masyarakat menuju perubahan. • Panelis terdiri dari pelaku/motivator gerakan usaha wirausaha, Direktur program CSR perusahaan, dan praktisi/penyelenggara model pendidikan alternatif. • Target audience : kaum muda/masyarakat peminat gerakan usaha wirausaha, Lembaga Swadaya Masyarakat, dan pelaku CSR perusahaan. • Diskusi Panel tersebut akan diselenggarakan pada 21 November 2011. 4. Workshop Workshop produk mainan/dolanan anak yang diselenggarakan untuk anak-anak tingkat Sekolah Dasar. 5. Festival Perkusi Festival bukan sebuah event kompetisi,melainkan merupakan ajang apresiasi musik perkusi dan ekspresi kelompok musik perkusi anak dan remaja dalam unjuk keterampilan dan kreativitas berkarya. 6. Bazar Karya dan Produk Bazar merupakan ruang dan kesempatan bagi kelompok, organisasi atau perusahaan untuk promosi sekaligus menjual produk/karya. Jenis Produk : 1. Kuliner 2. Alat Peraga Pendidikan 3. Mainan anak-anak 4. Handycraft 7. Produksi Teater Musikal Sanggar Anak Akar (sinopsis terlampir) Teater musikal merupakan salah satu bentuk apresiasi seni pertunjukkan dan media eksplorasi kemampuan estetik yang dikembangkan di Sanggar Anak Akar dari sejak awal berdirinya. Dalam seni pertunjukkan anak-anak Sanggar tidak hanya menunjukkan kemampuan bermain, tetapi juga kemampuannya sebagai penggagas, pencipta dan komposer. Produksi teater musikal kali ini akan mengangkat refleksi kilas balik kisah perjuangan hidup anak-anak Sanggar dalam mendapatkan kemerdekaannya untuk mengembangkan diri. 8. Karnaval kostum dan topeng barang bekas Tidak mudah menemukan ciri khas tradisi budaya di dalam masyarakat urban, seperti di Ibukota, meski dalam pelajaran sekolah anak—anak diperkenalkan dengan budaya Betawi sebagai salah tradisi Jakarta, namun pada kenyataannya budaya Betawi tidak mampu berakar di tengah perkembangan kota yang cenderung modernis. Budaya urban adalah budaya yang hidup dan mencari bentuknya dari perkembangan modern sebuah kota yang cenderung mengarah ke bentuknya yang pop. Berkaitan dengan itu, Karnaval kosutm dan topeng untuk anak merupakan salah satu even pencarian bentuk seni pertunjukkan publik anak-anak urban. Diharapkan even ini mampu melahirkn kreatifitas untuk memodifikasi atau mensinergikan potensi-potensi yang bersifat kedaerahan dengan potensi urban modern. 9. Festival Video Karya Anak Tahun 2003 Sanggar Anak Akar memprakarsai penyelenggaraan Festival Video Karya Anak. Festival yang diselenggarakan di Pusat Kebudayaan Jepang, cukup menarik minat anak-anak. Beberapa tahun setelah itu, munculah beberapa komunitas film independent yang memberikan pembelajaran “melek “ media kepada anak-anak dan remaja. Dengan media video, anak-anak bebas mengungkapkan ekspresi,gagasan dan kritik yang menggelitik. Kami akan mengundang videomaker anak-anak dan remaja di Indonesia untuk memutar Video mereka di ajang Festival ini |
Email | sanggarakar@yahoo.com / info@sanggaranakakar.org |
Telepon (CP) | |
Situs Web | |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar